Perencanaan Sistem Penyaluran Air Limbah Domestik Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor

KHAIRIL IRFAN SIREGAR, ETIH HARTATI, NICO HALOMOAN

Sari


Abstrak

 

Kecamatan Tanah Sareal merupakan Kecamatan terbesar ketiga di Kota Bogor dengan luas wilayah Kecamatan sebesar 1.884 Ha. Jumlah penduduk tahun 2016 di Kecamatan Tanah Sareal sebesar 226.906 jiwa. Terdapat 6 Kelurahan di Kecamatan Tanah Sareal berstatus risiko tinggi sanitasi. Kecamatan Tanah Sareal akan diproyeksikan menjadi Pusat Kota baru di Kota Bogor. Berdasarkan RTRW Kota Bogor 2011-2031 akan direncanakan sistem penyaluran air limbah domestik dengan sistem offsite sanitasi dengan lokasi IPAL di Kecamatan Tanah Sareal. Sehingga dibutuhkan sistem penyaluran air limbah domestik Kecamatan Tanah Sareal. Tujuan dari perencanaan ini adalah merencanakan jaringan pipa induk  dan lateral sistem penyaluran air limbah domestik di Kecamatan Tanah Sareal. Langkah-langkah yang dilakukan dalam perencanaan ini, yaitu proyeksi penduduk, perencanaan jalur, perhitungan debit, perhitungan dimensi pipa, dan perhitungan Rencana Anggaran Biaya. Rancangan umum sistem penyaluran air limbah domestik mengacu pada Master Plan Air Limbah Kota Bogor dengan Periode desain 20 tahun. Jalur perencanaan sistem penyaluran air limbah di Kecamatan Tanah Sareal memiliki total panjang saluran 7.418 m, sistem pengaliran secara gravitasi, diameter pipa induk antara (600-1000) mm, debit minimum sebesar 1,13 m3/detik, waktu pengaliran sampai IPAL 5,88 jam, debit 1.403  L/detik, Manhole yang digunakan sebanyak 424 unit, dan Rencana Anggaran Biaya sebesar Rp. 34.688.256.575,55.Kata kunci: Kecamatan Tanah Sareal, Limbah Domestik, Sistem Offsite Sanitasi.


Abstract

Tanah Sareal Sub-district is the third largest sub district in Bogor City with the area of District is 1,884 Ha. Based on RTRW Kota Bogor 2011-2031 will be built sanitation offsite system with Waste Water Treatment Plan (WWTP) location in Kecamatan Tanah Sareal. The purpose of this plan is to plan the pipeline network and lateral domestic waste water sewerage system in Tanah Sareal Sub-district. The steps taken in this planning are population projection, pipeline planning, water discharge calculation, pipe dimension calculation, and calculation of Budget Plan. The general design of domestic waste water sewerage system refers to Bogor City Wastewater Master Plan. The sewerage system in Tanah Sareal Sub-district has a total length of 7.418 m channel, gravity sewerage system, pipe diameter between (600-1000) mm, minimum discharge of 1.13 m3 / sec, the flow time up to WWTP 5.88 Hour,  flow discharge 1,403 L/sec, Manhole used 424 units, and Budget Plan Rp. 34.688.256.575,55.

Keywords: Tanah Sareal Sub-district, Domestic Wastewater, Sanitation Offsite System,.




Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Badan Perencanaan Daerah Kota Bogor. (2010). Master Plan Air Limbah. Bogor.

Badan Perencanaan Daerah Kota Bogor. (2016). Pemutakhiran Strategi Sanitasi Kota (SSK) Kota Bogor. Bogor.

Badan Pusat Statistik Kota Bogor. (2016). Kota Bogor Dalam Angka 2016. Bogor.

Badan Pusat Statistik Kota Bogor. (2016). Statistika Daerah Kota Bogor 2016. Bogor.

Dinas Kesehatan Kota Bogor. (2014). Laporan Studi EHRA. Bogor.

Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Bogor. (2017). Harga Satuan Pekerjaan Tertinggi Upah dan Bahan Tahun Anggaran 2017. Kota Bogor.

Hardjosuprapto, Moh. Masduki (MODUTO). (2000). Penyaluran Air Buangan Vol II. Institut Teknologi Bandung. Bandung.

H.E, Babbit. (1982). Sewage and Sewerage Treatment Plant. New York : McGraw Hill

Peraturan Daerah Kota Bogor Nomor 08 Tahun 2011. Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Bogor 2011-2031. Bogor.




DOI: https://doi.org/10.26760/rekalingkungan.v8i1.27-37

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.




Terindeks:

 

Statistik Pengunjung