MODEL OPTIMISASI LOT PRODUKSI PADA SISTEM PRODUKSI YANG MENGALAMI DETERIORASI PADA PEMERIKASAAN SENSUS DENGAN KRITERIA MINIMISASI TOTAL ONGKOS.

Anisa Renggayanti, Arie Desrianty, Hendro Prassetiyo

Sari


Penelitian ini membahas mengenai proses produksi yang tidak terkendali sehingga menghasilkan produk dengan kualitas di bawah standar. Kondisi tersebut dapat terjadi karena adanya kesalahan pemeriksaan oleh operator dan juga adanya mesin yang terdeteriorasi. Setelah proses pemeriksaan, produk yang baik akan langsung dikirim sedangkan produk nonconforming akan dilakukan proses rework. Untuk produk yang langsung dikirim, ada kemungkinan merupakan produk nonconforming karena kesalahan pemeriksaan operator, produk tersebut akan dikembalikan ke perusahaan dan digantikan dengan yang baru. Pada penelitian ini dilakukan pengembangan model optimisasi lot produksi pada sistem produksi yang mengalami deteriorasi pada pemeriksaan sensus dengan kriteria minimisasi total ongkos yang terdiri atas ongkos set-up, produksi, pengendalian kualitas internal dan eksternal, serta penalti.

Kata Kunci: deteriorasi, rework, komplain konsumen, lot produksi

ABSTRACT

This research discuss concerning the uncontrolled production so as to produce products with the qualities of substandard. That condition can occur because of an error inspection by the operator and by deterioration of the machine.  After inspection process, good products will be sent directly while nonconforming products will be on rework process. For products shipped directly, there is a possibility of nonconforming product due to error checking by the operator, the products will be returned to the company and was replaced with a new one. In this research, the development of optimization models of production’s lot that experienced a deterioration on census inspection with total costs minimization criteria consisting of the set-up, production, internal and external quality control, and penalty costs.

Keywords: deterioration, rework, customer complaints, production lot


Teks Lengkap:

PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.