Model Economic Manufacturing Quantity (EMQ) dengan Perbaikan Proses Produksi dan Proses Burn-In

Rizal Wahyu Fadlilah, Hendro Prassetiyo, Fifi Herni Mustofa

Sari


Proses produksi bila dipakai secara seterus-menerus akan mengalami penurunan kinerja atau deteriorasi, sehingga dengan adanya penurunan kinerja tersebut proses produksi akan mengalami perubahan status mesin. Perubahan status yang terjadi yaitu dari kondisi in-control menjadi out-of-control. Pada kondisi in-control probabilitas sistem menghasilkan conforming item lebih besar dibandingkan dengan non-conforming item, tetapi berbeda dengan kondisi out-of-control probabilitas non-conforming item lebih besar dibandingkan dengan conforming item. Apabila jumlah non-conforming item yang terlalu besar, tentunya biaya produksi akan meningkat dan mempengaruhi ekspektasi total biaya per produk. Quantity yang dihasilkan tidak optimum, dikarenakan terlalu banyak dihasilkannya non-conforming item pada sistem. Untuk mengatasi permasalahan penurunan kinerja pada proses produksi diperlukan perbaikan pada sistem produksi, yaitu perbaikan proses produksi dengan penambahan biaya investasi dan proses burn-in.

Kata kunci: deteriorasi, in-control, out-of-control, perbaikan proses produksi, burn-in.


Teks Lengkap:

PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.