ANALISIS KELAYAKAN USAHA PENGOLAHAN SUSU SAPI MURNI DI KOTA BANDUNG (STUDI KASUS DI JEGUD MILK)

Dally Darmaseptana, Alex Saleh, Dwi Kurniawan

Sari


Penelitian ini merupakan studi kelayakan usaha terhadap Jegud Milk, penelitian ini dilakukan untuk mengembangkan kapasitas produksi Jegud Milk dalam pengolahan susu sapi murni Di Kota Bandung. Pengembangan kapasitas produksi dilakukan untuk memenuhi permintaan pasar dan ekspansi pemasaran yang lebih besar. Untuk mengembangkan kapasitas produksi, dibutuhkan investasi yang tidak sedikit, sehingga dibutuhkan suatu analisis kelayakan usaha pengolahan susu sapi murni yang berkaitan dengan lima aspek, yaitu aspek pasar dan pemasaran, aspek teknis, aspek legal dan lingkungan, aspek manajemen sumber daya manusia, dan aspek finansial. Berdasarkan kelima aspek tersebut, dihasilkan parameter kelayakan berupa Payback period (PP) 2 tahun 1 bulan, Nilai Net Persent Value (NPV) sebesar Rp 1.379.738.166,36 dan Nilai Internal Rate of Return (IRR) sebesar 31,4%.

Kata Kunci: Kapasitas Produksi, Susu Sapi Murni, Investasi, Analisis Kelayakan Usaha.

 

ABSTRACT

This research is a feasibility study to Jegud Milk, this research conducted to develop capacity Jegud Milk production in the processing of cow's milk in Bandung. The development of production capacity aims to meet market demand and expansion of larger marketing. To develop the production capacity, it takes no small investment, so it needed a feasibility analysis of cow's milk processing business related to five aspects, that is market and marketing aspects, technical aspects, legal and environmental aspects, human resource management aspects, and financial aspects. Based on the five aspects, is produced feasibility parameters, including Payback Period (PP) for 2 years 1 month, Net Persent Value (NPV) of Rp 1.379.738.166,36 and Internal Rate of Return (IRR) 31,4%.

Keywords: Production Capacity, Cow’s Milk, Investment, Feasibility Analysis.

Teks Lengkap:

PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.