Pengontrolan Valve Actuator SQX61 Menggunakan Metode PID Berbasis Arduino Nano pada Sistem AC Central

SABAT ANWARI, PARWITO PARWITO, FAISAL NURRAHMAN

Sari


ABSTRAK

Gaya hidup masa kini menuntut desain arsitektur, desain interior dan mekanikal elektrikal yang terpadu agar dapat memberi kecepatan gerak/mobilitas serta kemudahan kontrol juga akses dari arah mana pun dan waktu kapan pun. Berbagai elemen dalam bangunan dihadirkan mulai dari cahaya lampu (lighting), pendingin (AC), keamanan pada pintu-jendela (security) dan komunikasi yang mudah hingga peralatan audio video (sound sistem) saling terhubung dan terkoordinasi di dalam satu sistem otomatisasi yang disebut smart building. Air Conditioning (AC) atau alat pengkondisi udara merupakan modifikasi pengembangan dari teknologi mesin pendingin. Alat ini dipakai bertujuan untuk memberikan udara yang sejuk dan menyedi uap air yang dibutuhkan bagi tubuh. Pada dasarnya air conditioner memiliki banyak jenisnya, salah satunya AC sentral. Pada AC jenis ini udara dari ruangan didinginkan pada cooling plant di luar ruangan tersebut, kemudian udara yang telah dingin dialirkan kembali ke dalam ruangan tersebut. Pada penelitian ini penulis mencoba membangun suatu sistem pengendali AC sentral yang terdapat pada gedung pusat teknologi lt.4 PT.INTI dengan metode PID. Sistem ini mampu menerima dan membaca suhu pada ruangan sehingga suhu dalam ruangan dapat terkendali sesuai suhu yang diinginkan. Sistem yang dirancang dapat dikendalikan secara terpusat dengan menggunakan mikrokontroller arduino nano dan menggunakan metode PID yang sudah di program di dalamnya. Sistem pengontrolan valve Actuator SQX61 yang dirancang terdiri dari beberapa input dan output. Input sensor suhu, sensor suhu yang di pakai DS18B20 yang berfungsi untuk mendeteksi gejala perubahan-perubahan suhu di dalam suatu ruangan. Output berupa data ADC 12 bit yang berasal dari arduino nano yang telah diproses terlebih dahulu dangan metode PID yang nanti nya data tersebut untuk mengontrol valve Actuator SQX61. Sistem pengontrolan valve Actuator SQX61 ini mampu melakukan sistem ON/OFF untuk AC sentral yang terdapat pada gedung pusat teknologi lantai 4 PT.INTI. Sistem ini juga mampu mengontrol suhu dalam ruangan dengan metode PID yang telah di program terlebih dahulu. Sistem PID yang diterapkan mampu mencapai set point lebih cepat, presisi, dan lebih stabil dengan menggunakan metode Trail And Error.

Kata kunci : AC sentral , Arduino nano ,PID, set point , valve Actuator SQX61 , DS18B20, ADC, Trail And Error.

ABSTRACT

Today's lifestyle requiring an architectural design, interior design and mechanical electrical that integratedto obtain the velocity / mobility and ease of control is also Accessed from any direction and at any time. Various elements of the building has began to developed, started from the lamp light, air conditioner, door-window security system and easy communication access, even the audio video equipment connected to each other and coordinated within an automation system called smart building.Air Conditioning is a modification instruments of the development from the technology of refrigeration system. This tool is used to provide cool air and provide the moisture that body needed. Basically air conditioner has a lot of type, one of example is central air conditioning, this type of air conditioning is used to the cooling inside room using an air that was cooling from the cooling plant that placedoutside the room. In this researchit was trying to build a central air-conditioning control system contained at theGedung Pusat Teknologi4th floor PT.INTI using PID systemmethod.This system was able to receive and read the temperature in the room so that the indoor temperature could be controlled According to need temperature. The system would be designed in order to be able to controlled centrally by using microcontroller arduino uno and using PID methods that have been programmed inside the PID.SQX61 valve Actuator control system that designed consisted of several inputs and outputs.The input temperature sensors, temperature sensors used DS18B20 had function to detect changing indication of temperature inside room.The output data 12-bit ADC were generated from arduino uno that been process using PID method data to control the valve Actuator SQX61. That later these data is required for control the valve Actuator SQX61. Thevalve control sytem SQX61 Actuator was able to make an ON / OFF systemfor central air conditioning located on the 4th floor of Gedung pusat Teknologi PT.INTI, This system also capable to control the temperature inside the room with PID method that has been programmed first. The applied PID systemwas able to reach a set point more quickly, precision , and more stable with using Trail And Error methods.

Keyword: AC sentral ,Arduino nano, PID, set point, valve Actuator SQX61, DS18B20, ADC.

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


ISSN : 2337-439X

Ketua Editor :

Dr. Waluyo, M.T.

Editor :

1. Dwi Aryanta, Ir., M.T.

2. Arsyad Ramadhan Darlis, S.T., M.T.

3. Andre Widura, S.T., M.T.

4. Hendi Handian Rachmat, ST., MT., Ph.D.

Administrator :

Yugo Senddy P.